
Smp1pringapus.sch.id. SMP Negeri 1 Pringapus baru saja melaksanakan Pemilihan OSIS Periode Tahun 2023-2024. Seleksi penentuan kandidat Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMP Negeri 1 Pringapus Tahun 2023 dilakukan dalam beberapa tahap, meliputi tes tertulis, wawancara, PBB, dan debat terbuka.
Tujuan dari seleksi secara bertahap tersebut adalah untuk mendapatkan pasangan calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS yang benar-benar memiliki kompetensi dan berdedikasi tinggi dalam mengemban tugas sebagai pengurus OSIS.
Rangkaian seleksi calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS ini sekaligus sebagai bagian dari kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema Suara Demokrasi. Seleksi dilakukan oleh Bapak/Ibu Guru yang tergabung dalam Tim Fasilitator P5 kelas VIII (delapan).
Berdasarkan hasil dari tes tertulis, wawancara, dan PBB, ditetapkan 16 (enam belas) calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS terbaik untuk mengikuti Debat Terbuka 1.
Sedangkan hasil dari Debat Terbuka I digunakan untuk menentukan 6 (enam) kandidat terbaik yang saling dipasangkan menjadi calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS. Pasangan calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS tersebut selanjutnya akan mengikuti Debat Terbuka II.
Sesuai hasil seleksi tersebut, maka terpilih 3 (tiga) pasang calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMP Negeri 1 Pringapus Periode Tahun 2023-2024 sebagai berikut.
No | Nama Pasangan Calon | Kelas |
1 | Herly Adi Mandala | VIII G |
Nabila Rizqina Santosa | VIII B | |
2 | Aurelia Ghenny Safara | VIII A |
Rina Arifiana | VIII G | |
3 | Vania Prima Krismawati | VIII A |
Ibnan Ali Al Qodli | VIII B |
Debat Terbuka Kandidat Ketua dan Wakil Ketua OSIS
Debat terbuka menjadi pembeda dalam pemilihan OSIS SMP Negeri 1 Pringapus Tahun 2023, karena pada tahun-tahun sebelumnya belum pernah dilakukan. Audien debat adalah seluruh peserta didik SMP Negeri 1 Pringapus dan juga Bapak/Ibu Guru.
Debat sering dimaknai dengan aktivitas saling menyampaikan pendapat di ruang tertentu yang tujuannya adalah mendapatkan kemenangan argumen. Oleh karena itu, tujuan debat terbuka ini adalah untuk menggali visi, misi, dan program masing-masing calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS.
Debat juga bertujuan untuk menilai secara langsung kompetensi masing-masing calon dengan pemberian pertanyaan dari Moderator dan Panelis.
Beberapa pertanyaan yang diajukan oleh moderator dan panelis tidak terlepas dari visi, misi, dan program masing-masing kandidat serta seputar permasalahan peserta didik. Audien juga diberi kesempatan untuk bertanya kepada masing-masing kandidat terkait pemilihan OSIS.
Di dalam debat ini, diberikan ruang kepada seluruh kandidat Ketua dan Wakil Ketua OSIS untuk menyampaikan visi, ide dan gagasan yang tersusun dalam program kerja mereka. Selain itu, debat juga untuk memberikan bahan pertimbangan bagi calon pemilih untuk menentukan calon terbaik menurut mereka.
Debat dilakukan di panggung SMP Negeri 1 Pringapus. Debat Terbuka I dilaksanakan pada Rabu, 15 November 2023 dan Debat Terbuka II diselenggarakan pada hari Kamis, 16 November 2023.
Berikut ini adalah video tayangan Debat Terbuka Kandidat Ketua dan Wakil Ketua OSIS Spensapus Periode Tahun 2023-2024 selengkapnya.
Debat Terbuka I (Part 1)
Debat Terbuka I (Part 2)
Debat Terbuka II
Demikian agenda kegiatan debat terbuka kandidat Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMP Negeri 1 Pringapus Tahun 2023. Semoga bermanfaat.